Minggu, 29 Januari 2012

Walikota: Perijinan Patria Esemka Harus Diurus

Walikota Blitar saat mencoba mobil Patria Esemka.


Meski pelajar SMKN 1 Kota Blitar sukses merakit mobil jenis pick up, namun perijinannya secara resmi belum dikantongi oleh lembaga SMKN 1 Kota Blitar ini. Ada dua unit mobil yang berhasil dirakit dan diberi nama Patria Esemka 1,5 L.


Muhammad Samanhudi Anwar, SH, Walikota Blitar ketika dikonfirmasi seusai meluncurkan mobil Selasa siang (24/1) kemarin menyebutkan, meski pelajar di Kota Blitar sukses merakit mobil, namun pihaknya belum berani membeli karena belum mengantongi legalitas mobil ini. Hal ini dilakukan Walikota untuk memberi contoh bagi warga agar tidak menggunakan mobil tidak resmi atau bodong. Jika sudah ada perijinan untuk legalitas mobil ini Walikota Blitar berani membeli. Menyinggung tentang harga, nantinya akan melihat kebutuhan dan menyesuaikan harga.


Walikota Blitar menambahkan, karena perakitan mobil ini program dari pemerintah pusat sehingga semuanya diurusi pusat. Menurutnya, seharusnya pemerintah tidak memberi peralatannya dulu, namun perijinnya dulu. Tidak seperti yang terjadi di SMKN 1 Kota Blitar ini mobil sudah jadi tapi tidak bisa dijual akhirnya bisa mangkrak.
 
Sementara itu Drs. Imam Mahfud, M.Pd, kepala SMKN 1 Kota Blitar saat dhikonfirmasi ditempat yang sama mengakui, untuk sementara memang saat ini masih bodong, karena persuratannya masih sedang diproses pemerintah pusat. Pihaknya optimis, perijinannya segera turun. Sehingga dalam merakit mobil berikutnya sudah legal(der)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar